Diterangkan bahwa Novel berasl dari bahasa Itali juga dari bahasa
Latin ‘Novellus’ dengan turunan kata novies yang berarti kebaruan atau
baru. Dikatakan baru karena mempunyai perbedaan dengan karya-karya
sastra selain novel seperti drama, puisi, fable dan lain-lain. Novel
merupakan sebuah karangan yang panjang dan berbentuk prosa serta
mengandung rangkaian cerita yang sambung menyambung kehidupan seseorang
dengan orang lain di sekelilingnya yang menonjolkan karakter dan watak
pada setiap pelakunya. Dari pengertian lain bahwa novel mendeskripsikan
suatu kejadian yang sangat luar biasa dari semua tokoh-tokohnya, dimana
peristiwa-peristiwa itu memunculkan pergolakan batin yang terkadang
mengubah perjalanan nasib masing-masing tokohnya.
Selanjutnya
bahwa novel cenderung meluas serta menitikberatkan kepada komplesitas,
maksudnya adalah hal pembawaan karakter, perwatakan, permasalahan yang
dialami oleh semua tokoh-tokohnya, serta perluasan dari latar cerita
itu.
Sehingga dapat disimpulkan bahwa novel merupakan suatu cerita fiksi
yang mendeskripsikan gambaran kisah kehidupan tokoh-tokoh yang melalui
rangkaian kondisi tertentu yang kompleks serta dapat mengubah nasib
tokoh tersebut.
Setelah kita mengetahui asal novel serta mengetahui pengertian novel
secara jelas, maka sebenarnya manfaat membaca novel itu apa, berikut
beberapa hal yang perlu diketahui tentang kemanfaatan membaca novel :
- Memiliki stimultan mental
Dengan membaca novel yang panjang maka kita akan mendapatkan daya
mental dan rangsangan serta memperlambat dalam pencegahan suatu
penyakit, karena membaca novel membutuhkan otak kita bekerja lebih
ekstrem dan aktif, sama halnya dengan bekerjanya sistem syaraf pada otak
kita. Membaca novel sama saja kalau kita membaca teka-teki karena
dibutuhkan kinerja otak kita untuk berfikir dan menemukan
jawaban-jawaban.
- Mengubah fungsi otak
Membaca karya novel ternyata dapat mengubah fungsi otak, penjelasanya
demikian bahwa novel yang kita baca sebelumnya di unduh oleh sistem
otak maka yang paling banyak dipengaruhi adalah otak yang menguasi
korteks temporal bagian kiri, bagian otak inilah yang turut terpengaruh
adalah otak yang menghubungkan pikiran dan tindakan
- Dapat mengurangi situasi kebosanan
Membaca novel sangat baik bagi kita yang mempunyai waktu senggang,
diwaktu senggang dan tidak ada pekerjaan yang dikerjakan, biasanya bosan
menggelayuti sehingga alternatifnya adalah membaca novel, karena novel
yang ditulis dengan baik dan menyenangkan dapat memindahkan pembacanya
ke alam lain (sepertinya masuk ke alam cerita novel) dan biasanya ketika
asyik membaca novel rasa bosan itu hilang dengan seketika.
- Menambah pengetahuan
Segala sesuatu yang kita baca pada sebuah novel maka akan mendapatkan
informasi baru dan berguna, misalnya pada isi cerita novel terdapat
tantangan sebuah hidup, kisah perjuangan dalam mencapai cita-cita, dan
lain sebagainya.
- Dapat mengetahui perluasan kosakata
Dengan membaca novel, maka semakin banyak kosakata yang kita peroleh
karena di dalam karya novel terdapat kalimat, cerita-cerita yang
panjang-panjang serta dialog-dialog yang banyak juga apalagi di dalam
novel tersebut mengunggah banyak tokoh-tokoh dengan masing-masing tokoh
terkadang menggunakan dialek atau bahasa daerah. Sehingga akan
memperoleh kosakata yang asing bagi pembacanya.
- Menemukan bahasa baru
Bagi orang asing atau non-pribumi membaca sebuah karya novel, maka
akan menemukan bahasa baru yang beraneka dialek, logat dari
masing-masing daerah, karena biasanya karya novel memiliki
setting/daerah yang berbeda, misalnya setting padang, jawa, sunda dan
lain sebagainya. Sehingga setting pada novel juga mempengaruhi bahasa
yang akan digunakan.
- Meningkatkan memori otak
Ketika membaca karya novel, maka didalamnya terdapat berbagai macam
karakter, perwatakan, latar belakang, ambisi, nuansa dan sejarah
sehingga akan menemukan jalan ceritanya. Otak ini akan selalu mengingat
disetiap sudut cerita, perwatakan tokoh, sungguh luar biasa otak kita
yang bisa mengingat apa yang kita baca dengan memori jangka pendeknya,
serta dapat menstabilkan suasana hati.
- Keterampilan berpikir kuat
Apabila yang kita baca karya novel misteri yang sangat dahsyat dan
memecahkan misteri itu sendiri, maka diperlukan pemikiran yang kritis
dan analis untuk memecahkan misteri itu, apabila alur cerita pada karya
novel itu mudah ditelusuri, maka dengan mudah kita membuka tabir misteri
tersebut.
- Peningkatan Konsentrasi
Membaca karya novel berbeda dengan membaca sebuah cerpen atau
dongeng, dan tempat untuk membaca novel juga disesuaikan dengan
kondisinya dan hening, sebab membaca novel membutuhkan konsentrasi yang
tinggi, si pembaca sendiri dipastikan akan menyelami kata demi kata,
kalimat demi kalimat untuk diresapi dan akan dicari bagaimana sifat para
tokoh-tokohnya.
- Meningkatkan Kemampuan Mengolah Emosi
Ketika kita sedang membaca karya novel secara teliti maka kita akan
berlatih dengan imajinasi kita serta mengolah emosi diri kita sendiri.
Kadang si pembaca akan mudah emosi saat membaca karya novel
(dipermainkan emosinya oleh penulis) dari karakter tokoh-tokoh pada
novel tersebut. Semakin sering emosi pembaca dipermainkan maka akan
mendapatkan kemampuan dalam mengontrol emosi diri.
- Memindahkan pembaca ke dunia khayalan
Karya novel adalah karya fiksi atau fiktif yang menceritakan
kekhayalan dari masing-masing tokoh dalam novel tersebut, sehingga si
pembaca seakan-akan dipindahkan alamnya dari alam nyata ke alam
khayalan, sehingga dampak yang timbul adalah si pembaca terkadang akan
meniru karakter, sifat, perwatakan yang terdapat dalam novel dan
mengaplikasikanya dalam kehidupan sebenarnya.
- Merubah perwatakan si pembaca
sponsored links
Isi dari karya novel tersebut menceritakan kehidupan para tokoh-tokoh
dengan sikap, sifat serta karakter yang dibuat berbeda oleh penulisnya,
ada yang antagonis atau protagonist, indikasinya adalah bahwa sebuah
novel bisa merubah dan memindahkan perwatakan kita yang antagonis ke
protagonist atau sebaliknya. Apabila karya novel menyuguhkan cerita yang
bagus maka si pembaca akan merasakan apa yang dialami oleh seorang
tokoh dalam cerita tersebut secara biologis.
- Ketenangan
Ketenangan dalam membaca novel diibaratkan ketika kita melakukan
meditasi juga rileks, dengan membaca novel ini akan membawa kedamaian
batin yang luar biasa besarnya. Apalagi bila novel yang bergenre
spiritualisme, maka yang diperoleh adalah dapat menurunkan tekanan darah
serta membawa kita dalam ketenangan.
- Meningkatkan kreativitas
Dengan membaca lebih banyak karya novel mengakibatkan dapat membuka
diri kita terhadap informasi-informasi yang baru serta lengkap, pembaca
akan memperoleh ide-ide yang cemerlang yang lebih kreatif. Karena bagi
pembaca karya novel, seuasi membaca novel biasanya (bagi yang berminat
dan ingin menyusun novel) maka sedikit akan meniru atau mengubah
cerita-cerita di dalam novel yang dia baca dan pada akhirnya akan
menciptakan karya novel yang baru oleh si pembaca.
- Memberikan sesuatu kepada orang lain untuk dibicarakan.
Ketika kita hobi membaca karya novel tentulah akan mendapatkan
beberapa hal seperti pengalaman, ilmu pengetahuan, solusi dan kebijakan
dalam menyelesaikan keputusan, dengan demikian maka si pembaca dengan
pengalaman, serta pengetahuan yang diperolehnya akan ditularkan kepada
orang lain bahkan bisa mendiskusikan hal-hal yang pembaca pelajari dari
karya novel tersebut.
- Mengaspirasikan seseorang menjadi pemimpin yang baik
Dengan membaca karya novel maka akan mengaspirasikan orang
lain/pembaca menjadi pemimpin yang lebih baik, alasanya adalah bahwa
hampir semua novel bisa diambil inisiatif dan menjadi pemimpin, tetapi
bukan pemimpin yang heroik, dan biasanya jenis kepemimpinan ini tidak
terlihat dengan jelas tapi dibalik layar.
- Semangat hidup lebih tinggi
Pada hakikinya bahwa membaca karya novel memberikan efek internal
dalam diri pembaca manfaat yang luar biasa, dan bisa menyemangati hidup
yang lebih baik (karena mungkin terinspirasi karya novel yang dibacanya
itu)
- Mantap mengenali diri sendiri dan orang lain
Apabila seseorang yang telah larut membaca karya novel, biasanya
fungsi otak akan meningkat tajam (konsentrasi), dan terjadi koneksi
antara sistem syaraf dalam memori otak sehingga si pembaca dapat
memahami kisah-kisah dari sudut pandang orang lain. Sehinga pembaca
karya novel dapat mempunyai cara berfikir, kemauan dan semakin mampu
untuk melihat sudut pandang berbeda dan lebih berempati.
- Menambah nilai pendidikan
Dengan membaca karya novel maka si pembaca akan mempunyai nilai
pendidikan, berupa sikap, cara menyelesaikan masalah dengan baik, dapat
menghadapi situasi tertentu, mempunyai pengendalian diri dalam
menghadapi masalah. Nilai pendidikan pada karya novel mengacu pada
hubungan individu dengan individu yang lain dalam sebuah kemasyarakatan.
sumber : http://manfaat.co.id/20-manfaat-membaca-novel-yang-mengejutkan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar